Cara Mencuci Baju di Mesin Cuci Agar Bersih dan Wangi

main
23.01.2024

Cara mencuci baju di mesin cuci agar mencapai tingkat kebersihan dan keharuman yang optimal ternyata sangat mudah untuk dilakukan. Kebersihan dan keharuman pakaian tidak hanya memberikan tingkat kenyamanan yang luar biasa saat dipakai. Melainkan juga merepresentasikan dan membangun citra dan rasa percaya diri yang baik.

Penting untuk dipahami bahwa proses pencucian bukan sekadar langkah rutin, melainkan suatu seni yang membutuhkan perhatian khusus dan pemahaman terhadap detail-detail tertentu. Dengan mengetahui secara tepat bagaimana mencuci pakaian. Maka Anda dapat memastikan bahwa setiap serat kain tersentuh dengan lembut oleh deterjen yang efektif, sehingga menghilangkan kotoran dan noda tanpa merusak struktur tekstil.

Begini Cara Mencuci Baju di Mesin Cuci Agar Wangi dan Bersih

Dengan memahami cara mencuci baju di mesin cuci yang tepat, Anda dapat mengenakan pakaian yang bersih dan haruml. Sehingga, Anda tidak hanya merasakan kenyamanan fisik,  tapi juga rasa percaya diri. Oleh karena itu,  berikut ini cara mencuci baju di mesin cuci supaya bersih dan wangi:

1. Menyesuaikan Kapasitas Mesin Cuci

Agar mesin cuci bekerja optimal, disarankan untuk tidak hanya memperhatikan kapasitas mesin, tetapi juga memperhatikan jumlah cucian yang dimasukkan. Mesin cuci rumah tangga umumnya memiliki kapasitas sekitar 7-10 kilogram atau setara dengan 15-20 potong pakian pada kondisi kering. Sebaiknya, kalian maksimal menggunakan di 60% dari kapasitas kg mesin dari setiap pencucian agar tidak terlalu penuh.

Meskipun angka ini dapat dijadikan acuan, lebih efisien jika memasukkan cucian secukupnya saja. Hal ini akan memberikan cukup ruang gerak pada bak pencucian. Ini memungkinkan mesin untuk berputar lebih leluasa.

Dengan demikian, perputaran mesin menjadi lebih efektif, dan kotoran atau noda yang menempel pada pakaian dapat luntur dan bersih dengan lebih maksimal. Jadi, penting untuk menyesuaikan jumlah pakaian kotor dengan mesin cuci agar mencuci lebih efisien dan hasilnya lebih bersih optimal.

2. Menggunakan Deterjen yang Tepat

Cara mencuci baju di mesin cuci supaya bersih wangi yang berikutnya adalah dengan menggunakan detergen yang tepat. Pastikan Anda memilih detergen dengan cermat agar baju bersih, wangi, dan lembut. Setiap jenis bahan pakaian memerlukan jenis detergen yang berbeda agar hasil cucian optimal.

Jika Anda mencuci kain berwarna, disarankan menggunakan deterjen cair untuk mencegah warna mudah pudar. Untuk kain putih, sebaiknya pilih deterjen bubuk karena lebih efektif mengangkat noda dan kotoran. Sementara itu, kain berbahan sutra atau wol memerlukan teknik perncuian Green Dry Clean dan deterjen khusus yang lebih lembut untuk menjaga serat kain tanpa merusaknya.

Dengan memilih detergen yang sesuai, Anda dapat mencapai hasil cucian yang wangi dan bebas apek.

3. Mengecek Label Perawatan dan Pemisahan Warna Pakaian

Agar mencapai kebersihan maksimal saat mencuci pakaian, Anda sebaiknya memisahkan baju terlebih dahulu berdasarkan warna dan jenis kain. Pastikan untuk memeriksa dan membersihkan isi kantong pakaian guna menghindari kerusakan pada mesin cuci. Selain itu, sebelum digunakan, pastikan untuk membersihkan tabung mesin cuci.

Selanjutnya, periksa label perawatan pada setiap jenis pakaian. Setiap jenis pakaian memiliki instruksi khusus mengenai cara mencuci, mengeringkan, dan menyetrikanya. Anda perlu membaca petunjuk label yang umumnya berisi simbol-simbol spesifik tentang anjuran cara mencuci, menjemur, dan menyetrika untuk menjaga kondisi pakaian tetap awet dan terawat.

4. Membalik Bagian Luar Baju

Sebelum Anda mulai menggunakan mesin cuci, disarankan untuk memastikan bahwa semua pakaian yang akan dicuci telah dibalik, dengan bagian dalamnya berada di luar. Melakukan hal ini memiliki manfaat ganda, karena tidak hanya memungkinkan deterjen dapat meresap ke dalam serat kain dan bekerja secara optimal.

Ini juga berfungsi sebagai langkah pencegahan terhadap potensi masalah luntur pada pakaian atau rusaknya sablon ataupun aksesoris pada pakaian. Dengan cara ini, Anda dapat memastikan bahwa proses pencucian tidak hanya efisien namun juga menjaga keberlangsungan warna dan kualitas pakaian Anda dalam jangka panjang.

5. Menggunakan Pewangi Pakaian yang Tepat

Cara mencuci baju di mesin pencari supaya wangi tahan lama adalah memilih pewangi pakaian yang tepat. Saat memilih produk pewangi untuk mesin cuci, perlu diperhatikan dengan seksama agar hasil pencucian lebih optimal. Jika Anda menggunakan mesin cuci manual, sebaiknya tambahkan produk pewangi pada tahap pembilasan terakhir.

Pada tahapan ini, pakaian berada dalam keadaan setengah bersih dan kandungan detergen sudah berkurang, memungkinkan produk pewangi untuk bekerja secara maksimal. Dengan demikian, tidak hanya kebersihan pakaian yang terjamin, tetapi juga aroma yang menyegarkan dapat meresap lebih baik ke dalam serat kain.

Pemilihan produk pewangi yang sesuai dengan selera Anda juga dapat meningkatkan pengalaman mencuci pakaian dan memberikan hasil yang lebih memuaskan.

6. Memperhatikan Kualitas Air dan Suhu Air

Ketika Anda mencoba mencapai hasil mencuci baju yang mirip dengan hasil laundry. Penting untuk memahami bahwa teknik ini berkaitan erat dengan kualitas serta suhu air yang digunakan dalam proses pencucian. Disarankan untuk menggunakan suhu air yang sesuai dengan jenis kain yang Anda cuci dan tingkat kotoran pada pakaian tersebut.

Selain itu, pastikan untuk menggunakan air yang bermutu tinggi, PH netral dan bebas kandungan mineral berlebih, karena penggunaan air yang keruh dapat meningkatkan risiko pakaian menjadi bernoda kekuningan atau mengurangi keefektifan kerja deterjen pada pencucian secara keseluruhan.

Dengan memperhatikan hal-hal ini, Anda dapat meningkatkan hasil mencuci baju tidak hanya dari segi kebersihan. Melainkan juga memberikan aroma yang menyegarkan seperti hasil dari layanan laundry profesional.

7. Jemur dengan Tepat

Setelah proses pencucian, pembilasan, penggunaan pelembut, dan pengeringan selesai, langkah selanjutnya adalah menjemur pakaian dengan metode yang tepat. Disarankan untuk menjemur pakaian di lokasi yang cukup berangin namun terhindar dari sinar matahari langsung.

Memilih tempat yang demikian dapat membantu mencegah kemungkinan perubahan warna pada pakaian akibat paparan sinar UV yang berlebihan. Setelah pakaian benar-benar kering, segera angkat untuk menghindari penempelan debu dan kuman yang mungkin ada di sekitar tempat pengeringan.

Dengan menjaga kebersihan pakaian yang sudah dicuci dan dikeringkan, Anda dapat memastikan bahwa pakaian tetap bersih dan segar hingga saatnya untuk menjalani proses setrika dan penyimpanan di lemari.

*Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda Kuning di Baju Putih Bagian Ketiak

Nah, itulah beberapa cara mencuci pakaian di mesin cuci yang dapat diterapkan di rumah supaya baju memiliki aroma segar dan bersih menyeluruh. Dengan menjalankan langkah-langkah ini, bukan hanya pakaian yang akan selalu harum dan tertata rapi.

Namun juga dapat meningkatkan rasa percaya diri dan semangat Anda. Hasilnya, setiap harinya akan menjadi lebih menyenangkan karena menggunakan pakaian yang bersih dan wangi.

Tapi jika Anda tidak memiliki banyak waktu luang untuk mencuci baju sendiri, Anda bisa mempercayakan cucian Anda pada jasa laundry aQualis Fabricare. Anda bisa mengunjungi gerai kami yang dekat dengan lokasi Anda. Bahkan, Anda juga bisa memesan layanan laundry antar jemput khusus di wilayah Surabaya dan Jabodetabek.

Bagikan
Facebook
Linkedin
Twitter
Whatsapp
E-mail
Copy Link

iconGratis Layanan Antar-jemput

Antar jemput minimal 2 items